SELAMAT DATANG DI BLOG RESMI BATALYON INFANTERI LINTAS UDARA 503 MAYANGKARA -- WELCOME TO THE OFFICIAL BLOG OF 503rd AIRBORNE INFANTRY BATTALION "MAYANGKARA" -- SEGENAP KOMANDO DAN STAF MENGUCAPKAN SELAMAT MERAYAKAN HARI RAYA IDUL FITRI 1434 H BAGI KAUM MUSLIMIN DAN MUSLIMAT -- MINAL AIDHIN WAL FAIDZIN MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN -- THE ENTIRE OF COMMAND AND STAFF UTTER HAPPY IDUL FITRI 1434 H FOR THE MOSLEMS CELEBRATING -- PLEASE FORGIVE FOR ALL MISTAKES -- TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA -- THANK YOU FOR VISITING

Jumat, 20 Desember 2013

YONIF LINUD 503/MK MENGIKUTI PARADE DAN DEFILE DALAM RANGKA UPACARA HARI JUANG KARTIKA DI MAKODAM V/BRAWIJAYA

FOTO BERSAMA ANGGOTA YONIF LINUD 503 /MK

PASUKAN PARADE

Pada hari yang cerah hari Minggu tanggal 15 Desember 2013 Batalyon Infanteri Lintas Udara 503/MK mengikuti Parade dan Defile dalam rangka Upacara Hari Juang Kartika di Makodam V/Brawijaya, yang juga diikuti beberapa batalyon TNI-AD lainnya seperti Raider dan Kopassus dan tak lupa batalyon tetangga yaitu Yonif Linud 502 dan Yonif 514/R yang masih dalam naungan DIvif 2/K.

Sebelum melaksanakan Parade dan Defile para anggota Yonif Linud 503/MK melaksanakan latihan yang pelatihnya langsung di datangkan dari Karawang yaitu dari Batalyon Infanteri Lintas Udara 305/Tengkorak, yang pada tahun 2012 pada saat HUT TNI batalyon ini mendapatkan predikat Parade terbaik dibandingkan batalyon yang lain berjumlah 4 orang yang dipimpin oleh Serka Sutopo. Selama 2 minggu para anggota Yonif Linud 503 menerima pelatihan Parade dan Defile dari Serka Sutopo dkk. Para pelatih memberikan latihan dasar ditempat dan latihan berjalan, Menjelang pelaksanaan Upacara dilaksanakan gladi bersih dan kotor yang dilaksanakan di Lapangan Rampal Malang dan di Lapangan Kodam V/Brawijaya. Dalam pelaksanaan gladi tak lupa Danyonif Linud 503/MK Letkol Inf Freddino Janen Silalahi selalu memberikan semangat kepada para anggota Yonf Linud 503 agar selalu semangat melaksanakan gladi tersebut.

Pada saat pelaksanaan Yonif Linud 503 menjadi satu dalam Brigade Upacara dengan Yonif Linud 502 dan Yonif 514/R yang masih dalam satu naungan Divif 2 Kostrad. Pada Upacara Hari Juang Kartika tahun 2013 sebagai Inspektur Upacara adalah Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Budiman, dan pada pelaksanaan upacara Hari Juang Kartika tahun 2013 Ksad menyampaikan Amanat dari Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko yang menyampaikan pesan kepada para Anggota TNI AD. Setelah pelaksanaan upacara dilanjutkan atraksi free fall yang dilakukan para anggota TNI AD dari berbagai batalyon.

FREE FALL 
PASUKAN DEFILE YONIF LINUD 503 /MK

Pada pelaksanaan parade dan defile Yonif Linud 503/MK sangat yakin dapat melakukan dengan baik dan lancer tanpa ada kesalahan sedikit karena sudah berlatih dengan keras dan gigih Cuma hanya 2 minggu saja, yang akhirnya mendapat juara ke dua setelah Yonif Linud 502 yang mendapatkan Juara Pertama dalam Parade dan defile yang ternyata dari awal upacara sampai dengan Defile sudah ada para petugas yang memberikan nilai selama pelaksanaan Upacara Hari Juang Kartika. Dengan diraihnya Juara pertama dan kedua dari Kostrad yang ternyata masih satu brigade Pangkostrad Letjen TNI Gatot N menyampaikan kesan dan pesan di depan para anggota Kostrad yaitu Yonif LInud 502, Yonif LInud 503 dan Yonif 514/R merasa bangga dan kagum karena pasukan kostrad masih belum terkalahkan dengan batalyon yang lain, begitu juga dengan Pangdivif 2 Ksotrad Mayjen TNI Agus Kriswanto yang selalu memberikan semangat kepada para anggota DIVIF 2 Kostrad.

Anggota Yonif Linud 503 /MK Gembira setelah di umumkan pemenang Parade dan Defile.
FOTO BERSAMA DANYONIF LINUD 503 DAN PELATIH DARI YONIF LINUD 305

Tidak ada komentar: